" Dan taatilah Allah dan Rasul,supaya kamu di beri Rahmat ". ( Q.S.3:132 )

15.3.11

Semasih ada Waktu

" Terima kasih pak,terima kasih".Berulang-ulang kali dia mengucapkan terima kasih kepada pak Rasyid yang telah menolongnya membelikan sepeda untuk jualan koran.Pak Rasyid,seorang yang telah diumumkan meninggal,namun beberapa jam kemudian hidup kembali.Hanya mati suri saja rupanya.Dan Subhanallah ternyata mati suri yang tidak sampai 4 jam itu,merupakan kursus hidup yang sangat luar biasa.Dia yang tadinya tergolong orang yang tidak taat ibadah,pelit,plus sombong,telah berubah menjadi orang yang dermawan,rendah hati dan sangat peduli.
 
Saat mati suri,dia diperlihatkan dosa dan pahalanya.Lalu dia pun tercengang,karena pahalanya yang begitu sedikit sedangkan dosanya yang begitu banyaknya,hingga dia diperlihatkan neraka yang begitu berat siksanya.
 
Dia menangis sejadi-jadinya sampai pingsan,ketika digiring keneraka.Pengalaman mati suri itulah yang membuat dirinya berubah total,Dia sadar bahwa kepelitannya dan kesombongannya telah mengantarkan dia masuk kedalam neraka.
 
Dan sejak itu ketika Allah ijinkan hidup kembali,maka dia bertekad untuk taat beribadah,menjadi orang yang dermawan,rendah hati dan peduli.
 
Hidup memang harus demikian,harus dermawan rendah hati dan peduli.Namun apakah kita harus mati suri dahulu baru kemudian mau seperti pak Rasyid? Kiranya tidak.yang perlu bagi kita adalah kesadaran,bahwa kita masih diberi waktu,oleh Allah.masih ada waktu,Sadar bahwa kebaikan kita didunia,akan berbuah syurga,dan keburukan kita didunia,kelak akan berbuah neraka,Sebab itu berbuat baiklah,Selagi kita masih diberi waktu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri Populer